BAB 1 KERAJINAN BAHAN LIMBAH LUNAK (Materi Lanjutan)

Bismillah...

Pada pertemuan kedua ini, kita akan lanjutkan materi BAB 1 yaitu KERAJINAN BAHAN LIMBAH LUNAK.

B. Jenis dan Karakteristik Bahan Limbah Lunak

Limbah lunak mengacu pada kata sifat lunak, yaitu limbah yang bersifat lembut, empuk, dan mudah dibentuk. Limbah lunak ini dikategorikan dalam bentuk limbah lunak organik dan limbah lunak anorganik.

1. Limbah Lunak Organik

Limbah lunak organik lebih banyak berasal dari tumbuh-tumbuhan. Semua bagian dari tumbuhan yang dapat dikategorikan limbah dapat diolah menjadi produk kerajinan. Namun, harus melalui pengolahan terlebih dahulu, agar diperoleh bahan baku yang baik. Contohnya: daun-daunan, kulit buah, kulit sayuran, batang tumbuhan atau hasil olahan tumbuhan seperti kertas.
Limbah lunak organik yang dapat dijadikan karya kerajinan antara lain, kulit bawang, kulit kacang, kulit buah/biji-bijian, jerami, kertas dan pelepah pisang.
Pengeringan bahan limbah organik basah dapat di lakukan dengan cara pengeringan menggunakan sinar matahari langsung.

Limbah kulit kacang
                                    
Limbah kulit pisang

Limbah pelepah pisang
                                         

2. Limbah Lunak Anorganik

Limbah lunak anorganik berasal dari bahan olahan dengan campuran zat kimiawi dan menghasilkan bahan yang lembut, empuk, lentur dan mudah dibentuk serta diolah dengan bahan yang sederhana. Sementara sifat dari limbah lunak anorganik ini relatif sulit terurai, dan mungkin beberapa bisa terurai tetapi memerlukan waktu yang lama. Limbah lunak anorganik umumnya berasal dari kegiatan industri, pertambangan dan domestik dari sampah rumah tangga., contohnya plastik kemasan, kotak kemasan, kain perca, karet sintesis, dan sterefoam.

Limbah plastik kemasan

Limbah karet

Limbah kain perca

C. Pengolahan Bahan Limbah Lunak

Prinsip-prinsip yang bisa diterapkan dalam pengolahan sampah. Prinsip-prinsip ini dikenal dengan nama 3R:
a. Mengurangi (Reduce)
Minimalisir barang atau material yang kita pergunakan.
b. Menggunakan kembali (Reuse)
Memilih barang-barang yang bisa dipakai kembali.
c. Mendaur Ulang (Recycle)
Barang-barang yang sudah tidak berguna didaur ulang lagi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BAB 1 PAMERAN SENI RUPA (Kelas XI SMA)

BAB II MENGGAMBAR KOMIK (KELAS 8 MTs) 20 Februari 2021